3 Pilar Kompak Wujudkan Kamtibmas
PEMDES NGUMBUL 05 Januari 2023 19:51:15 WIB
Keamanan dan ketertiban menjadi salah satu dasar dalam mewujudkan pembangunan dalam suatu wilayah. Tanpa ada situasi aman dan tertib maka pembangunan suatu wilayah tidak akan berjalan lancar dan maksimal.
Penekanan tersebut disampaikan Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji (Mas Aji) dalam acara Silaturahmi Kamtibmas 3 Pilar di Mapolsek Pacitan, Kamis (05/01/2023).
“Tanpa ada rasa aman dan tertib pembangunan tidak akan berjalan maksimal untuk itu kuncinya adalah koordinasi dan komunikasi,” katanya.
Forum silaturahmi kamtibmas 3 pilar ini menurut Mas Aji merupakan ide yang sangat baik. Terlebih jelang pelaksanaan pesta demokrasi pemilu 2024, koordinasi dan komunikasi yang intens dibutuhkan oleh 3 pilar ( Pemerintah, Polri dan TNI) dalam mewujudkan keamanan serta ketertiban masyarakat.
“Ini awalan yang bagus mudah-mudahan dapat dilaksanakan dalam bentuk masing-masing yang penting ada forum silaturahminya,” imbuhnya.
Senada disampaikan Kapolres Pacitan AKBP Wildan Alberd. Pucuk pimpinan Korps Bhayangkara Pacitan tersebut menyebut kekompakan adalah kunci mewujudkan ketentraman. Jangan ada ego sektoral namun yang ada adalah kebersamaan.
“Tidak jamannya lagi main hati, yang ada adalah memajukan Pacitan karena Pacitan adalah kita,” kata Kapolres yang langsung diamini Komandan Kodim 0801 Pacitan Letkol Infanteri Roliyanto.
Silaturahmi kamtibmas 3 pilar dihadiri oleh forkopimda, forkopimca, kepala desa, serta babinkamtibmas dan Babinsa se Kecamatan Pacitan.
Dokumen Lampiran : 3 Pilar Kompak Wujudkan Kamtibmas
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Musyawarah Desa Khusus Penetapan KPM BLT DD Tahun 2023
- Anggaran Pendapatan Belanja APBDes Desa Ngumbul Tahun 2023
- Laporan Realisasi APBDes Desa Ngumbul Tahun Anggaran 2022
- 3 Pilar Kompak Wujudkan Kamtibmas
- Pacitan Tumandang "FESTIVAL RONTHEK GEDHEN"
- PENERIMAAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI (BLT) DANA DESA BULAN DESEMBER TAHUN 2022
- Sosialisasi Kelas Ibu Hamil